Peletakan Batu Pertama Gedung Pangajian Dusun Blabar | Suara Jateng
Berita Utama :
Home » , , , , , , » Peletakan Batu Pertama Gedung Pangajian Dusun Blabar

Peletakan Batu Pertama Gedung Pangajian Dusun Blabar

Peletakan Batu Pertama Gedung Pangajian Dusun Blabar. Wakil Bupati Banjarnegara Drs. Hadi Supeno M.Si Minggu (17/2) meletakkan batu pertama pembangunan gedung pengajian Dusun Blabar Desa Kecepit, Pungguelan. Peletakan batu pertama gedung berukuran panjang 18 meter, lebar 10 dan tinggi 8 meter disaksikan oleh perangkat desa dan warga setempat. Untuk pembangunan gedung tersebut menurut rencana akan dialokasi dana sekitar Rp. 298 juta yang berasal dari swadaya masyarakat.

Ketua Panitia pembangunan, Akhamdi, mengatakan, untuk mencukupi dana sebesar itu telah diupayakan dari iuran warga sebesar Rp. 80 ribu yang ditanggung masing-masing KK, juga sumber-sumber potensial lainnya. Sedang pembangunannya mulai dikerjakan tanggal 17 Februari kemarin. Wabup Hadi Suepeno mengatakan, gedung pengajian merupakan sarana penting mendukung kegiatan ibadah masyarakat. Dengan gedung yang cukup representatif nantinya tempat tersebut bisa menjadi gedung pertemuan, musyawarah, maupun kegiatan positif lainnya untuk ukhuwah Islamiyah. (mjp)

clip_image002

clip_image004

clip_image006

suarajateng.com

Dimuat oleh Unknown pada Senin, 18 Februari 2013 | 20.19 |Kirim Berita Anda

Bagikan tulisan ini :
0 Komentar
Tweets
Komentar

0 komentar:

Bagaimana menurut anda ?

Apa yang anda pikirkan silahkan ditulis dikomentar !


X Terimakasih Kunjungannya
 
Copyright © 2013 Suara Jateng